Notification

×

Iklan

Iklan

Pos Manusasi Satgas Yonkav 6/Naga Karimata Berbagi Sembako Pada Masyarakat Perbatasan

Minggu, 30 Juni 2024 | Juni 30, 2024 WIB Last Updated 2024-06-30T12:25:37Z
Pos Manusasi Satgas Yonkav 6/Naga Karima
Manusasi | Detik Sarai - Pos Manusasi Satgas Yonkav 6/Naga Karimata melaksanakan kegiatan berbagi kepada masyarakat daerah perbatasan yang kurang mampu di sekitaran Desa Manusasi, Kecamatan Miomaffo Barat, Kabupaten Timor Tengah Utara, Nusa Tenggara Timur, Minggu (30/06/2024).


Dalam rangka menjalankan tugas komunikasi sosial dengan masyarakat sekitar, Pos Manusasi Satgas Yonkav 6/Naga Karimata mendengarkan setiap aspirasi dan keluhan yang dirasakan oleh masyarakat. Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat perbatasan, Komandan Pos Manusasi Sertu Adri Ritonga berinisiatif untuk meringankan beban mereka dengan membagikan paket sembako kepada masyarakat desa binaannya.


Program pembagian sembako ini bertujuan untuk meningkatkan hubungan baik antara TNI dan masyarakat Desa Manusasi. Dengan adanya bantuan sembako, masyarakat akan merasa lebih dekat dan terhubung dengan pihak-pihak yang peduli terhadap kebutuhan mereka.


"Kami mengucapkan terima kasih kepada bapak TNI atas perhatian dan bantuan yang telah diberikan kepada masyarakat Desa Manusasi. Kami sekeluarga tidak mampu membalas kebaikan bapak TNI, namun kami hanya dapat mendoakan agar Satgas Yonkav 6/Naga Karimata selalu diberikan kelancaran dan kesuksesan dalam menjalankan tugasnya." Ungkap Mama Rofina Lelan


Red/AH