DetikSarai, Kupang - Serbuan Vaksinasi Covid-19 hari ke-16 dilaksanakan di RSAU Lanud dengan Sasaran Masyarakat Umum, target: 200 orang dan vaksinator: 9 orang ( Rumkit Lanud Eli) adapun Jenis vaksin yang digunakan Sinovac. Serbuan vaksinasi yang di laksanakan di RSAU Lanud El Tari ini di pantau langsung oleh Danlanud El Tari Marsma TNI Umar Fathurrohman, S.I.P., M.Si., M.Tr.(Han) didampingi Kadispotdirga Letkol Pom Taufik Setiaji.M.Han dan Karumkit Lanud El Tari Kapten Kes Dr. M.Masroer., Sp.A. Kamis, 22/07/2021.
Tim Kesehatan RSAU Lanud El Tari selalu siap membantu pelaksanaan Vaksinasi masyarakat walaupun untuk hari ini sampai sore ini masih memberikan pelayanan bagi yang belum melaksanakan vaksinasi. Jangan takut untuk tidak kebagian vaksin kami menyiapkan untuk bapak ibu sekalian yang sudah memenuhi syarat untuk segera vaksin di RSAU Lanud El Tari. Bagi yang masih tensinya tinggi, ada sakit diharapkan untuk diobati terlebih dahulu sehingga bisa segera di vaksin." Demikian ujar Danlanud El Tari saat memantau pelaksanaan Vaksinasi." (Tim)