DetikSarai, Kupang - Danrem 161/Wira Sakti Brigjen TNI Legowo W.R. Jatmiko, S.I.P., M.M. menerima kunjungan Kepala Perwakilan BKKBN Prov. NTT Marianus Mau Kuru, S.E., MPH., di Loby Makorem 161/Wira Sakti, Senin 19/07/2021.
Dalam kunjungan tersebut Kepala Perwakilan BKKBN Prov. NTT menyampaikan kepada Danrem 161/Wira Sakti, "Terimakasih kepada Jajaran Korem 161/Wira Sakti atas koordinasi dan komunikasi kita selama ini yang telah berjalan dengan baik. Kemudian, terkait dengan wabah Pandemi Covid-19, kami mohonkan kepada Korem 161/Wira Sakti untuk terus berkolaborasi bersama melaksanakan kegiatan BKKBN," ungkapnya.
Danrem 161/Wira Sakti menyambut baik dan selalu siap mendukung Program BKKBN, seperti yang telah berjalan selama ini dari tingkat provinsi sampai pada tingkat kelurahan/desa. "Korem 161/Wira Sakti bersama komponen masyarakat lainnya senantiasa bersinergi dalam membangun daerah ini, tentunya hal ini sebagai tindak lanjut dari momen-momen sebelumnya yang telah kita laksanakan bersama sesuai dengan tugas dan fungsi kita masing-masing," jelas Danrem.
Dalam pertemuan ini Danrem 161/Wira Sakti didampingi oleh Kasiter Kasrem 161/Wira Sakti Kolonel Inf Seniman Zega, S.H., M.I.P., sedangkan Kepala Perwakilan BKKBN Prov. NTT didampingi oleh para Staff Kantor Perwakilan BKKBN Prov. NTT. (Tim)